Afrila Trisnasari - Aku dan Hobiku
Sepak bola merupakan olahraga yang paling saya sukai sejak saya masih kecil dan sampai sekarang pun saya masih sangat menyukai olahraga tersebut. Walaupun olahraga sepak bola dikatakan sebagai olahraga yang keras karena sering terjadi benturan fisik yang dapat menyebabkan cidera, hal itu tidak menyurutkan saya untuk terus bermain sepak bola. Hal ini dikarenakan apabila dalam suatu pertandingan sepak bola, setiap pemain harus memiliki rasa sportifitas yang tinggi, sehingga hal - hal seperti benturan keras ataupun keributan dapat dihindari.
Sepak bola wanita saat ini sangat maju di negara luar bahkan di Indonesia. Dulu saya bermain sepak bola hanya untuk mengisi waktu luang saja, tapi saat ini coach saya sangat memantau perkembangan saya dalam bermain sepak bola.
Banyak hal positif yang didapat dari olahraga tersebut, Dapat mendorong kita untuk tetap aktif dan sehat, mengajarkan life skill, mengembangkan kemampuan kognitif, mengenal persahabatan dan empati, meningkatkan kepercayaan diri, dan masih banyak lagi.
tetap semangat dalam berlatih dan berlaga
BalasHapus